Pejuang flyer
Informasi sangat penting dalam kehidupan manusia. Berbagai informasi disampaikan kepada manusia dengan beragam tujuan dan bentuknya.
Tujuan informasi dapat terkait dengan bidang ekonomi, edukasi, sosial, budaya dan lainnya. Begitu pula dalam bentuknya, dapat berupa lembaran kertas yang dicetak, kain atau digital.
Informasi di lembaran kertas dapat disebar langsung kepada masyarakat sedangkan bentuk digital dibagikan di media sosial.
Salah satu bentuk informasi digital yaitu flyer. Dikutip dari laman detikbali pengertian flyer adalah suatu alat pemasaran yang dirancang secara tepat dan efektif untuk menyampaikan informasi tertentu kepada pembaca
Dalam dunia bisnis biasanya flyer dibuat untuk kebutuhan pemasaran produk perusahaan. Flyer dibuat dan dirancang seefektif, semenarik dan seindah mungkin agar konsumen berkeinginan membeli dan mengunakan produk perusahaan.
Tugas membuat flyer cukup menguras pikira dan membutuhkan konsentrasi yang tinggi. Mengolah kata, warna dan estetika dalam flyer. Hal ini diperlukan karena informasi yang sampai ke pembaca harus komunikatif, eyecathing dan tidak menyita waktu untuk membacanya
Di era digital seperti saat ini, berbagai informasi penting terkait pendidikan dapat dituangkan dalam bentuk flyer. Jadi informasi yang dibaca dan diserap lebih mudah, menarik serta indah untuk dinikmati.
Dibutuhkan seseorang yang memiliki kemampuan estetika dan bahasa untuk membuat suatu flyer.
Aam aminah adalah seorang guru bahasa Inggris yang memiliki tugas tambahan sebagai staff humas di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Jakarta selatan. Salah satu tugasnya adalah membuat flyer digital terkait informasi atau kegiatan Madrasah. Bahkan terkait infomasi di luar Madrasah.
Seperti biasa dia datang setiap pagi pada hari kerja ke Madrasah sekitar pukul 6. Mengucap salam. Memasuki ruangan yang dingin dengan menebar senyum dan melangkahkan kaki dengan ringan menuju meja kerjanya.
Meletakkan tas ke meja, menghampiri rekan guru lain yang ada d ruangan. Bersalaman. Menyapa dengan suara renyah.
Terkadang beberapa saat berdialog dengan yang lain. Berbagi cerita terkait kehidupan sebelum duduk terpaku di kursi kerjanya.
Selama hampir 2 tahun sebagai staff humas, dia sudah mengeksekusi pembuatan ratusan flyer digital dari aplikasi canva. Flyer terkait prestasi, lomba, kegiatan sekolah, ulang tahun, dukacita dan sebagainya.
Pembuatan flyer digital butuh integritas dan perjuangan. Dia terkadang menghabiskan waktu hingga larut malam untuk membuat flyer flyer.
Pada awalnya dia merancang dan meluncurkan flyer melalui gawai miliknya. Ini membutuhkan kerja ekstra karena harus menekan huruf-huruf yang kecil di keyboard gawai. Serta mengotak atik gambar di layar gawai yang sempit. Hal ini dapat membuat mata cepat lelah. Raga dan pikiran penat.
Namun karena dia bersifat periang dan selalu berpikiran positif, kondisi tersebut tidak menimbulkan stress dalam diri.
Pada akhirnya sekolah memfasilitasi dia dengan meletakkan komputer di meja kerjanya untuk membuat flyer.
Selamat bekerja Sang Pejuang Flyer, Aam Aminah.
Sehat selalu kita semua
Jangan lupa bahagia.
Komentar
Posting Komentar